Posts

Surat Izin Praktik Ahli Teknologi Laboratorium Medik

PEDOMAN PENGGUNAAN (USER MANUAL) PEMOHON Surat Izin Praktik Ahli Teknologi Laboratorium Medik Pengajuan permohonan SIP Ahli Teknologi Laboratorium Medik (ATLM) secara elektronik, mengikuti tahapan sebagai berikut  1. Login (masuk aplikasi) 2. Pendaftaran Permohonan 3. Pengisian Formulir Permohonan 4. Disclaimer / Pernyataan Penyangkalan Permohonan 5. Mengunggah (Upload) Persyaratan 6. Preview / Pratinjau SK 7. Pemilihan Jadwal dan Lokasi Pengambilan 8. Pencetakan Form dan Registrasi 9. Logout (keluar aplikasi) Download pedoman tata cara mengurus SIP ATLM di PTSP DKI Jakarta :  DOWNLOAD Download pedoman pendaftaran username dan password di PTSP DKI Jakarta:  DOWNLOAD

Casio AE 1000 W : Jam Tangan Tangguh, Harga Murah

Image
Kali ini saya mau nge-review jam tangan yang sudah saya pakai selama 2 tahun 7 bulan dengan sejujur-jujurnya. Ya, dari judul post sudah ketahuan jam apa yang saya pakai.  Casio AE 1000 W 1AVDF Nama besar Casio dan reputasinya dalam produk jam tangan tidak diragukan lagi. Jam tangan yang diproduksi Casio seperti seri G-Shock adalah monster di bidang jam tangan. Gak percaya? Cari aja di youtube ada ribuan video review yang membuktikan ketangguhan jam tangan Casio. Saya sendiri orang yang mengutamakan kualitas dibandingkan brand. Ada barang-barang yang brandnya besar tapi kualitasnya sama saja dengan barang-barang sejenis dengan brand yang beda. Misalnya baju, tas, dll. Apalagi kalau brand doang yang gede tapi kualitasnya jelek, gak tahan lama, cepat rusak, harganya mahal, kan sayang banget ngabisin duit cuma buat gengsi tanpa memikirkan kualitas atau umur barang. Tahan lama! Kan yang tahan lama bisa bikin cewek lemes berkali-kali. Dari zaman jadi mahasiswa baru, say

Review Keluarga Tak Kasat Mata

Image
Peringatan : review ini mengandung spoiler dan ditulis bukan untuk mempengaruhi anda. Jangan biarkan selera anda dipengaruhi oleh pendapat orang lain yang berbeda selera dengan anda.   Jadi begini... Masih hangat di medsos (khususnya twitter) tentang film Pengabdi Setan yang katanya 'bagus' dan banyak dapat review bagus. Saya sendiri tidak tertarik nonton, bukan karena takut tapi karena males liat orang pacaran di bioskop.  #JombloSirik  Selain itu saya benci banget sound effect khas film horor yang lebay. Serius, nonton film horor di bioskop itu setannya gak seram tapi karena kaget suara-suara kejut lebay kayak pintu ketiup angin... DOOOR! Jantungan! Kejang-kejang! Stroke! Jomblo! Mati aja! Sejak Pengabdi Setan dirilis, ada beberapa film horor Indonesia juga mengikuti setelahnya. Seperti biasa, saya gak tertarik sama sekali sama semua film horor (termasuk film horor luar negeri). Lebih seru nonton film bergenre komedi atau action. Ya tergantung selera masing-m

Pale Blue Dot

Image
Ini adalah kisah dan refleksi manusia terhadap kehidupan dan posisi kita dalam alam semesta. Pale Blue Dot atau Si Titik Biru Pucat adalah nama dari sebuah foto menakjubkan yang diambil Voyager 1 dari jarak sekitar 6 milyar kilometer dari bumi. IYA, ENAM MILYAR KILOMETER! Carl Sagan (astronom) berhasil meyakinkan NASA untuk memutar arah kamera Voyager 1 ke arah bumi. Bagi yang belum tahu apa itu Voyager, bisa di baca di sini : Voyager 1 : Pesan untuk Alien dari Indonesia Hasil jepretan Voyager inilah yang menarik. Fotonya hanya sebuah gambar dengan resolusi rendah dan banyak distorsi tapi punya makna yang sangat dalam. Carl Sagan kemudian mengajak kita semua untuk merefleksikan diri kita lewat sebuah gambar titik biru pucat, dikutip dari film dokumenter (wajib ditonton nih) Cosmos : A Spacetime Odyssey : (c) Wikipedia Di sini. Itulah rumah kita. Itulah kita. Di atasnya, setiap orang yang kau cintai, semua orang yang kau kenal, setiap orang yang pernah kau dengar, set

Good Goodbye...

Image
21 Juli 2017... Saya bangun pagi tanpa alarm karena jam biologis lagi berantakan. Hari ini harusnya saya masuk kerja jam 12 siang dan seharusnya saya masih melanjutkan tidur seperti pemuda pemalas pada umumnya. Rutinitas kalo bangun tidur bulan ini adalah memanen emas di game Dragon City. Game beternak naga yang pernah menemani hari-hari saya zaman kuliah dulu di Makassar. Sekitar 3 tahun gak main, levelnya masih cupu. Coba kalau terus dimainin selama 3 tahun. Mungkin sekarang naga-naga saya udah besar dan kuat dan saya udah bisa nikah sama Daenerys Targaryen di Game of Thrones. Jadi... setelah memanen emas di Dragon City, saya buka facebook. Foto Chester Bennington langsung muncul di beranda. Ada seorang teman facebook (iya cuma teman dunia maya, gak pernah ketemu dan kenal di dunia nyata) membuat status tentang kabar duka dari Linkin Park. Secepat kilat, saya buka twitter (karena pergerakan informasi di twitter lebih 'lancar' dan bisa ditelusuri pakai k

Jangan Naik Bus Ini Saat Mudik!

Image
Seperti janji saya di post 'Tirtonadi! Kamu Berubah!' , saya mau cerita tentang perjuangan liburan singkat ke Yogyakarta. Tanggal 24, 25, dan 26 Juni 2017, sesuai kebijakan kantor, tiga hari itu libur. Sedikit kan? Lebih enak jadi PNS kan yang liburnya panjang? Nah, 3 hari itu saya manfaatkan untuk liburan ke Yogyakarta. Hanya saja khusus menjelang lebaran, memesan tiket transportasi untuk liburan gak bakal segampang hari normal. Berbeda kalau liburannya sudah terencana dari jauh hari sebelumnya. Tiket kereta api sudah habis di bulan sebelum-sebelumnya. Tiket pesawat mendadak naik. Transportasi apa lagi yang bisa diharapkan untuk perjalanan Jakarta - Yogyakarta?  Kapal laut? No! Naik motor? Gak punya motor. Lagian jaraknya jauh. Bikin capek aja. Naik mobil? Motor aja gak bisa beli, apalagi mobil? Yang terakhir cuma bus doang. Berburu tiket! PT. KAI mengalokasikan tiket tambahan lagi beberapa hari menjelang hari libur lebaran. Sama sepert