#SaveAru


Mungkin ada di antara teman-teman yang pernah baca artikel atau nonton di TV tentang kondisi hutan kita yang menyedihkan dari tahun ke tahun. Yang terbaru itu waktu Harrison Ford (aktor Indiana Jones) ikut 'panas' saat mengunjungi Taman Nasional Tesso Nillo dalam rangka syuting film dokumenter. Lalu MetroTV dalam acara tiga60 mencoba menelusuri TN Tesso Nillo. Saya kebetulan waktu itu juga sempat nonton. Apa yang terjadi di sana membuat saya sedih. Ini adalah salah satu dari sekian banyak kasus eksploitasi Alam yang bersifat merusak. 

Lalu apa hubungannya dengan hashtag #SaveAru? Saya sendiri juga awalnya gak tahu ada apa dengan Aru. Atau mungkin ada yang lebih parah lagi dengan bertanya, Aru itu apa? -__- #hening

Oke, jadi ceritanya saya lagi iseng-iseng cari-cari lagu rap/hip-hop dari kaka-kaka yang tergabung dalam Molukka Hip-Hop Community di youtube dan akhirnya saya nyasar ke video klip Save Aru (Tribute Song to #SaveAru Islands) MHC - Wessly - Wirol


Setelah itu saya langsung 'googling' dan akhirnya sampai pada situs resmi dari relawan-relawan yang kini berjuang menyelamatkan Pulau Aru. Kita menghadapi kasus yang sama, kerusakan lingkungan, eksploitasi alam. Bedanya adalah hutan-hutan di Tesso Nillo dan 'Tesso Nillo-Tesso Nillo' lainnya telah dirusak dan menghadapi krisis sedangkan apa yang terjadi di Pulau Aru masih bisa kita cegah. 

Jadi 28 perusahaan telah mendapatkan izin dari pemerintah setempat untuk mendirikan/membuka perkebunan tebu di atas lahan yang sangat luas, sekitar 500.000 hektar. Gila coy, LIMA RATUS RIBU HEKTAR!!! Kalo hutan seluas itu dihancurkan demi perkebunan tebu, maka rumah untuk burung Kakatua hitam, Cenderawasih, dan Kanguru akan hilang. Ingat, ancaman ini bisa kita cegah. Jangan sampai saudara/i kita di Kepulauan Aru menumpahkan darah mereka. Mereka butuh dukungan kita, sebagai saudara sebangsa, sebagai saudara setanah air, sebagai rakyat Indonesia. Apa yang terjadi di Aru bukan hanya masalah orang Aru. Tapi ini adalah masalah kita semua sebagai saudara, sebagai manusia beradab.

Apa kalian akan berdiam diri melihat Aru dilebur menjadi Abu?

Saya mengajak saudara/i sebangsa dan setanah air dari Sabang sampai Merauke, bergabung bersama saudara/i kita di Pulau Aru untuk menyelamatkan flora dan fauna endemik, untuk menyelamatkan lingkungan dalam kampanye #SaveAru. Untuk informasi lebih lanjut bisa langsung ke http://savearuisland.com/ atau follow @SaveAruIslands di twitter. 

Please stand in solidarity with us to SAVE ARU ISLANDS!


It is horrifying that we have to fight our own government to save the environment. (Ansel Adams)

Comments

  1. kerusakan lingkungan memang telah menjadi-jadi di indonesia. benar sekali harus ada sekelompok orang untuk melestarikan alam bangsa ini

    ReplyDelete
  2. Satu-satunya cara yaitu Rubuhkan gedung-gedung kemudian tanam pohon di bawahnya.. sepakat brow...!! hehe

    ReplyDelete

Post a Comment

Berkomentarlah yang baik dan sopan. Jangan komentar pake bahasa gaib.

Popular posts from this blog

Medical Check Up Pertama Seumur Hidup

5 Jenis Guru Unik Saat SMA